Text
Manajemen sumber daya manusia untuk perusahaan
KATA PENGANTARrnGlobalisasi ekonomi, terutama sejak memasuki dekade 1980-an, sangat mempengaruhi perekonomian suatu bangsa di dunia, terutama bangsa bangsa pada dunia ketiga. Keadaan ini diperparah lagi dengan krisis moneter yang kembali melanda sejak pertengahan tahun 1997 dan hingga saat ini perkembangan pemulihannya sangat lambat dirasakan. Di satu sisi negara negara maju tpmbuh dan berkembang dengan pesat di era krisis ini, sementara Pra-negara dunia ketiga semakin terpuruk dan tertinggal. Era globalisasi sebagai era tanpa batas yang ditandai dengan semakin bebasnya sumber daya manusia dunia memasuki negara lain dengan menawarkan keahliannya dan bilamana hal ini terus terjadi tanpa ada upaya yang bersungguh-sungguh untuk menanggulanginya, niscaya bangsa-bangsa yang sedang membangun tetap akan tertinggal dan akan tetap tertinggal di landasan dengan tanpa memiliki peluang untuk maju, atau bersaing dengan bangsa-bangsa yang telah lebih dahulu maju. Upaya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia ini, utamanya sumber daya manusia perusahaan perlu dilakukan secara baik, terarah dan terencana, sehingga perusahaan pun dapat bersaing secara sehat dengan perusahaan lain, mengingat ke depan persaingan antara perusahaan akan semakin ketat. Sumber daya manusia yang mampu bersaing dengan pesaing ataupun dengan mitra bisnisnya hanyalah perusahaan yang memiliki sumber daya manusia yang berkualitas. Sumber daya manusia yang berkualitas hanya mungkin diperoleh melalui perencanaan dan pembinaan yang térencana serta terarah, yang setiap saat mampu membaca gerak-gerik pasar tenaga kerja dan secara cepat mampu menyesuaikan dengan kebutuhan pasar, Untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia untuk perusahaan yang berkualitas, artinya yang sesuai dengan kebutuhan saat ini danrnkebutuhan yang akan datang perlu adanya penambahan wawasan pengetahuan, terutama dalam bidang Manajemen Sumber Daya Manusia melalui sarana literatur atau buku-buku referensi yang terkait. Namun kita menyadari bahwa tidak ada buku yang lengkap sesuai dengan kebutuhan dan keinginan kita, oleh karena ini saya sangat bergembira dan menyambut upaya Prof. Dr. H. Veithzal Rivai yang telah sukses menerbitkan buku-buku sebelumnya, dan kini kembali berhasil menyelesaikan penulisan buku ini. Buku ini oleh penulis sengaja dilengkapi dengan beberapa contoh aplikasi yang saya yakin bermanfaat bagi para mahasiswa dan perusahaan untuk dapat dijadikan salah satu rujukan serta menambah wawasan berpikir.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain