Text
Pengambangan Materi PAI Di Sekolah Umum
Buku ini merupakan pengembangan berbagai materi yang terdapat dalam Kurikulum GBPP Pendidikan Agama Islam sekolah umum balk SD, SLTP maupun SMU/SMK serta bahan-bahan dan referensi lain sebagai pendukung. Judul pada setiap materi dimodifikasi sedemikan rupa dilengkapi dengan berbagai illustrasi dalam bentuk cerita-cerita aktual yang terjadi di Indonesia. Sehingga enak dibaca dan mudah dipahami serta diyakini karena dilengkapi juga dengan dalil-dalil naqli baik Al Quran maupun Hadits-hadits Rasulullah SAW. Pengembangan maten pendidikan agama Islam ini merupakan himpunan rubnik pendidikan agama Islam yang disusun oleh penulis dan telah dimuat dalam kolom ‘Rubrik Pendidikan Agama Islam” pada Harian PELITA Mingguan tahun 1994/1995. Mengingat pentingnya bahan-bahan yang dítuangkan dalam tulisan tersebut serta dalam upaya menambah bahan bacaan khususnya guru dan siswa sekolah umum tentang materi pendidikan agama Islam, maka inisiatif untuk menjadikannya sebagai bahan bacaan (buku) merupakan alternatif terbaik, karena selama ini dirasakan bahan-bahan bacaan yang berkaitan dengan materi pendidikan agama Islam masih sangat kurang.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain